MEMILIKI BENTENG PELINDUNGAN IMAN

Mazmur 91:1-16

1 Orang yang duduk dalam lindungan Yang Mahatinggi dan bermalam dalam naungan Yang Mahakuasa

2 akan berkata kepada TUHAN: “Tempat perlindunganku dan kubu pertahananku, Allahku, yang kupercayai.”

3 Sungguh, Dialah yang akan melepaskan engkau dari jerat penangkap burung, dari penyakit sampar yang busuk.

4 Dengan kepak-Nya Ia akan menudungi engkau, di bawah sayap-Nya engkau akan berlindung, kesetiaan-Nya ialah perisai dan pagar tembok.

5 Engkau tak usah takut terhadap kedahsyatan malam, terhadap panah yang terbang di waktu siang,

6 terhadap penyakit sampar yang berjalan di dalam gelap, terhadap penyakit menular yang mengamuk di waktu petang.

7 Walau seribu orang rebah di sisimu, dan sepuluh ribu di sebelah kananmu, tetapi itu tidak akan menimpamu.

8 Engkau hanya menontonnya dengan matamu sendiri dan melihat pembalasan terhadap orang-orang fasik.

9 Sebab TUHAN ialah tempat perlindunganmu, Yang Mahatinggi telah kaubuat tempat perteduhanmu,

10 malapetaka tidak akan menimpa kamu, dan tulah tidak akan mendekat kepada kemahmu;

11 sebab malaikat-malaikat-Nya akan diperintahkan-Nya kepadamu untuk menjaga engkau di segala jalanmu.

12 Mereka akan menatang engkau di atas tangannya, supaya kakimu jangan terantuk kepada batu.

13 Singa dan ular tedung akan kaulangkahi, engkau akan menginjak anak singa dan ular naga.

14 “Sungguh, hatinya melekat kepada-Ku, maka Aku akan meluputkannya, Aku akan membentenginya, sebab ia mengenal nama-Ku.

15 Bila ia berseru kepada-Ku, Aku akan menjawab, Aku akan menyertai dia dalam kesesakan, Aku akan meluputkannya dan memuliakannya.

16 Dengan panjang umur akan Kukenyangkan dia, dan akan Kuperlihatkan kepadanya keselamatan dari pada-Ku.”

Banteng pelindungan atau kubu pertahanan kurang lebih intinya sama, dibangun dengan dinding tebal dan sering kali dilengkapi dengan menara atau sistem pertahanan yang lebih kompleks.

Banteng pelindungan ternyata di bangun dengan begitu detail dan bukan asal-asalan seperti membangun pagar di  laut yang baru-baru ini viral. Banteng pelindungan di bangun dengan perencanaan yang matang.

Mengapa benteng perlindungan di bangun begitu kuat:

1. Melindungi dari Jerat Penangkap Burung (Mazmur 91:3)
Menggambarkan ancaman yang datang secara tiba-tiba dan tidak terduga.

2. Melindungi dari Penyakit Sampar yang Busuk (Mazmur 91:3)
Penyakit sampar menggambarkan wabah atau penyakit yang menyebar dengan cepat dan bisa menyebabkan banyak korban.

3. Melindungi dari Serangan yang Tidak Tampak (Mazmur 91:4)
“Serangan yang tidak tampak” merujuk pada segala ancaman yang bersifat tersembunyi atau yang tidak mudah dilihat, seperti kekuatan jahat atau serangan spiritual yang bisa mengganggu ketenangan hidup kita.

4. Melindungi dari Ketakutan pada Malam atau Siang (Mazmur 91:5)

Mazmur ini mengingatkan kita bahwa Tuhan melindungi kita dari ketakutan yang mengganggu pikiran dan perasaan kita.

5. Melindungi dari Penyakit Berbahaya yang Menghancurkan (Mazmur 91:6)

Ini juga bisa merujuk pada krisis kesehatan atau ancaman lingkungan yang dapat merusak kehidupan kita.

6. Melindungi dari Serangan Musuh dan Kehancuran (Mazmur 91:7)
Ayat ini menggambarkan ancaman yang datang dari musuh atau krisis besar, baik dalam bentuk perang, konflik, atau bahkan bencana sosial yang mengancam banyak orang.

7. Malapetaka atau Bala Bencana (Mazmur 91:10)
Malapetaka di sini mencakup segala jenis bencana atau kesulitan besar yang bisa datang ke dalam hidup kita, baik itu bencana alam, kesulitan finansial, atau bahkan kehancuran sosial.

8. Ancaman dari Serangan Langsung (Mazmur 91:13)
Dalam ayat ini, singa dan ular melambangkan ancaman yang sangat berbahaya, baik yang datang secara langsung maupun yang tersembunyi.

Dari semua pelindungan yang kita dapat jika kita memiliki banteng pelindungan, apalagi yang perlu kita takutkan? Dunia bisa tidak pasti, perang terjadi, ekonomi bisa tidak stabil, bahkan musuh kita ingin menhancurkan kita sekalipun tidak akan berhasil membuat kita hancur.

Karena kita memiliki banteng pelindungan dan kubu pertahanan kuat.

Bagaimana caranya kita memiliki banteng perlindungan ini?

1#. DUDUK DALAM LINDUNGAN TUHAN

Mazmur 91:1 Orang yang duduk dalam lindungan Yang Mahatinggi dan bermalam dalam naungan Yang Mahakuasa.

Kata duduk di dalam ayat ini, artinya tinggal diam. Ayat 4 menjelaskan kita makna dari tinggal ini.

Mazmur  91:4 Dengan kepak-Nya Ia akan menudungi engkau, di bawah sayap-Nya engkau akan berlindung, kesetiaan-Nya ialah perisai dan pagar tembok.

Yesus pernah berdoa karena Rindunya membentengi kita dari semua kekacauan dan ancaman dunia yang jahat ini.

Matius 23:37
“Yerusalem, Yerusalem, engkau yang membunuh nabi-nabi dan melempari dengan batu orang-orang yang diutus kepadamu! Berkali-kali Aku rindu mengumpulkan anak-anakmu, sama seperti induk ayam mengumpulkan anak-anaknya di bawah sayapnya, tetapi kamu tidak mau.

Kami dulu di ladang pelihara beberapa ekor ayam, dan kalua hujan anak-anak ayam ini berlindung di kepak ibunya dan begitu hujan reda  anak-anak ayam keluar tanpa basah sama sekali.

2#. BERMALAM DALAM NAUNGAN TUHAN

Mazmur 91:1 Orang yang duduk dalam lindungan Yang Mahatinggi dan bermalam dalam naungan Yang Mahakuasa.

Bermalam artinya komitmen yang berkelanjutan dan ketergantungan sepenuhnya pada Tuhan.

Malam juga berbicara purubahan keadaan, dimana kita tidak bisa melihat jauh kedepan, semua serba terbatas, dalam keadaan ini tetaplah setia.

Ini menjadi penting sekali, karena banyak orang di akhir jaman ini tidak lagi memiliki komiten yang teguh dan berkelanjutan di dalam Tuhan.

Galatia 3:3
Adakah kamu sebodoh itu? Kamu telah mulai dengan Roh, maukah kamu sekarang mengakhirinya di dalam daging?

Matius 19:30
Tetapi banyak orang yang terdahulu akan menjadi yang terakhir, dan yang terakhir akan menjadi yang terdahulu.”

ORANG HEBAT TIDAK TUMBUH DALAM KENYAMANAN

BERAKAR DALAM KRISTUS

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *