Yohanes 17:17 Kuduskanlah mereka dalam kebenaran; Firma-Mu adalah kebenaran.
Jika anda ingin diubahkan, anda tidak bisa menjadi serupa. Alkitab mengatakan dalam 1 korintus 3:18-19 mengatakan “Janga nada orang yang menipu dirinya sendiri. Jika ada di antara kamu yang menyangka dirinya berhikmat menurut dunia ini, biarlah ia menjadi bodoh, supaya ia berhikmat. Karena hikmat dunia ini adlah kebodohan bagi Allah. Sebab ada tertulis: Ia yang menangkap orang berhikmat dalam kecerdikannya”.
Jika anda ingin Allah mengubah hidup anda, maka anda harus memilih untuk tidak mengikuti apa yang Masyarakat dan budaya katakana tentang menjadi apa yang anda atau melakukan apa anda seharusnya. Tetapi anda tidak bisa membuat hidup ini berubah dengan kekuatan anda sendiri.
Mengubah hidup anda dimulai dengan mengubah cara berpikir anda, dan ini bukanlah sesuatu yang bisa anda lakukan sendiri. Efesus 4:23 mengatakan “Supaya kamu diperbaharui didalam roh dan pikiranmu.”
Bagaimana Roh Kudus melakukan hal itu? Untuk sungguh-sungguh diubahkan, anda perlu mengetahui kebenaran. Anda mungkin sudah mengetahui kata-kata Yesus yang terkenal ini:” Dan kamu akan mengetahui kebenaran, dan kebenaran itu akan memerdekakan kamu.”
Tetapi tahukah anda bahwa pada malam sebelum Yesus disalibkan, Dia berdoa, “Kuduskanlah mereka dalam kebenaran; Dirman-Mu adalah kebenaran” (Yohanes 17:17). Allah memakai kebenaran Firman-Nya, Alkitab, untuk menyempurnakan anda.
Rahasia perubahan pribadi bukanlah kemauan keras. Ini bukan tentang membuat resolusi. Rahasia perubahan pribadi dalam area-area keras di hidup anda adalah mengetahui dan menerapkan kebenaran yang akan anda temukan dalam Firman Allah.
Jika anda meluangkan waktu membaca Alkitab dan membenamkan pikiran anda dalam kebenaran, anda akan menemukan janji ini “sehingga kita bukan lagi anak-anak, yang diombang-ambingkan oleh rupa-rupa angin pengajaran, oleh permainan palsu manusia dalam kelicikan mereak yang menyesatkan, tetapi dengan penuh berpegang kepada kebenaran didalam kasih kita bertumbuh didalam segala hal kea rah Dia, Kristus, yang adalah kepala” (Efesus 4:14-15).
Semakin anda mengenal Yesus, semakin banyak kebenaran yang anda ketahui. Anda akan mendapati diri anda berhasil melewati kebohongan yang sela ini anda ercayai. Anda akan bertumbuh, berubah, dan bertransformasi menjadi semakin serupa dengan Keristus. Dan anda akan menyadari bahwa kebenaran memang benar-benar membebaskan anda.